7 Manfaat Jamu 7 Angin Untuk Kesehatan

Manfaat Jamu 7 Angin sebenarnya sudah bisa anda ketahui dengan namanya. Khasiat Jamu 7 Angin dikhususkan untuk mengatasi berbagai permasalahan mengenai masuk angin seperti mual, mabuk, meriang, dan lain sebagainya. Hal tersebut karena jamu ini diperkaya dengan komposisi yang terdiri dari rimpang pilihan sehingga bisa memaksimalkan fungsi dan kegunaan jamu ini bagi kesehatan tubuh. Nah, bagi anda yang hanya sekedar membutuhkan referensi untuk menambah wawasan, tidak ada salahnya jika anda membaca artikel ini sampai tuntas.

(Simak Juga : 10 Manfaat Jamu Buyung Upik Untuk Anak)

Jamu 7 Angin berbentuk serbuk dan biasanya ditemukan dalam berbagai jenis produk. Jadi anda bisa menemukan jamu ini dengan mudah pada toko atau kedai jamu terdekat. Namun yang menjadi pertanyaan disini adalah : Apa saja komposisi pada jamu 7 angin? Bagaimana cara mengkonsumsi jamu ini? Untuk menjawab pertanyaan yang ingin anda ketahui, maka dibawah ini kami sudah merangkum beberapa keterangan singkat guna menjelaskan rincian terkait dengan pertanyaan yang dimaksud. Berikut selengkapnya!

7 Manfaat Jamu 7 Angin Untuk Kesehatan

Jamu 7 angin dilengkapi dengan komposisi seperti jahe, temulawak, lempuyang dan bahan tambahan lain guna menyempurnakan manfaat dari jamu ini. Nah, dari beberapa jenis rimpang yang sudah kami sebutkan mempunyai fungsi yang cukup baik dalam menjaga kesehatan tubuh. Agar pengetahuan anda lebih sempurna, berikut manfaat dari bahan-bahan yang terdapat dari komposisi tersebut.
  • Jahe (Zingiberis Rhizoma) : Mengobati sakit tenggorokan, menyembuhkan sakit kepala, kolesterol, meringankan gejala batuk, asma, dan mengembalikan stamina tubuh.
  • Temulawak (Curcumae Rhizoma) : Menambah selera makan, mengurangi peradangan, membersihkan darah, mengurangi resiko kanker, dan menyehatkan ginjal.
  • Lempuyang (Zingiberis Aromaticea Rhizoma) : Menghentikan diare, menormalkan sistem pencernaan, mengobati disentri, dan membuat tubuh tetap langsing.

Manfaat diatas hanya diambil dari masing-masing bahan. Namun bagaimana jika bahan tersebut dipadukan? Tentunya khasiat yang didapat bisa lebih maksimal. Dari pada anda penasaran, ada baiknya jika melihat saja daftar fungsi jamu 7 angin berikut ini!

7 Manfaat Jamu 7 Angin Untuk Kesehatan

#1. Mengatasi Masuk Angin
Masuk angin menyebabkan gejala yang sangat tidak enak bagi tubuh. Salah satunya ialah meriang yang menjadikan suhu tubuh tidak stabil. Badan terasa hangat namun perasaan anda serasa dingin. Untuk mengembalikan kebugaran tubuh dan terhindar dari masuk angin, mungkin alternatif yang bisa anda ambil ialah dengan mengkonsumsi jamu 7 angin.

(Lihat Juga : 10 Manfaat Jamu Kunyit Sirih Untuk Wanita)

#2. Mengobati Flu
Flu atau pilek sering menyerang ketika keadaan imun tubuh sedang lemah. Faktor penyebabnya bisa dikarenakan suhu dingin, alergi atau hal lain yang kadang tidak terduga.

#3. Meredakan Sakit Kepala
Pusing atau sakit kepala bisa ditimbulkan oleh berbagai faktor. Salah satunya ialah anemia, stres dan lain sebagainya. Agar gejala yang disebabkan bisa berkurang, jamu 7 angin bisa menjadi solusi sederhana yang bisa anda terapkan.

#4. Mengurangi Mual
Mual atau yang juga dikenal dengan istilah eneg sering terjadi pada siapa saja sehingga tidak memandang usia. Mual terjadi bisa karena kembung, masuk angin atau hal lain yang menimbulkan perasaan ingin muntah. Untuk anda yang ingin menghilangkan gejala tersebut, mungkin jamu 7 angin bisa digunakan sebagai pilihan alternatif yang sangat baik.

#5. Meringankan Sakit Tenggorokan
Mempunyai masalah dengan tenggorokan menimbulkan perasaan tidak nyaman. Dan jika dibiarkan, mungkin gejala radang akan semakin parah serta bisa menjadi penyebab penyakit lain. Nah, agar sakit tenggorokan cepat sembuh, maka ada baiknya jika mengkonsumsi jamu herbal yang salah satunya ialah 7 angin.

#6. Mengatasi Sesak Nafas
Jahe mempunyai fungsi cukup baik dalam melancarkan saluran pernafasan. Jika dikonsumsi secara teratur, jahe sangat baik untuk melegakan saluran nafas sehingga anda akan terhindar dari asma dan nafas anda pun menjadi lebih lega.

#7. Mengembalikan Stamina
Jika tubuh anda lemas, terlalu capek kerja dan stamina tubuh mulai menurun. Jamu 7 angin bisa mengatasi masalah anda. Jamu ini dilengkapi dengan komposisi yang bisa mendorong tubuh untuk tetap fit dan sistem imun yang terjaga.

Bagaimana cara mengkonsumsi jamu 7 angin? Tutorial singkatnya bisa anda baca pada bungkus atau bagian belakang kemasan jamu yang dimaksud. Namun untuk cara pemakian yang lebih tepat, mungkin langkah berikut bisa sedikit membantu!

Cara Pemakaian :
Siapkan 1 bungkus jamu 7 angin dan tuang pada gelas. Seduh dengan 100 cc air panas (setengah gelas) kemudian aduk hingga semuanya larut dan tercampur rata. Bisa juga dengan menambah telur ayam dan sedikit perasan jeruk nipis (tujuannya untuk membuat aroma lebih sedap). Selanjutnya minum jamu selagi hangat beserta dengan ampasnya. Agar hasil lebih optimal, dianjurkan meminum jamu ini 2x sehari (pagi dan sore) hingga penyakit anda benar-benar sembuh.

(Baca Juga : 10 Manfaat Jamu Manjakani Untuk Kesehatan)

Demikianlah ulasan singkat mengenai 7 Manfaat Jamu 7 Angin Untuk Kesehatan. Semoga bisa membantu dan berguna bagi anda yang membutuhkan. Perlu anda ingat, artikel ini hanya sebagai referensi saja, mengenai hasil pasti, mungkin akan berbeda pada setiap individu.