16 Manfaat Jamu Wahyu Sejati Untuk Kesehatan

Manfaat Jamu Wahyu Sejati umumnya dikenal secara luas pada daerah pedesaan khususnya Madura. Sebab jamu ini sudah beredar dan mungkin bisa anda dapat secara online. Jika dirangkum secara ringkas, Khasiat Jamu Wahyu Sejati mencakup sebagai pengobat amandel, rematik, ambeien, asma dan masih banyak lagi yang lainnya. Nah, bagi anda yang penasaran seperti apa review yang akan kami tulis, ada baiknya jika anda membaca artikel ini sampai selesai. Yuk simak sama-sama rangkuman berikut!

(Simak Juga : 16 Manfaat Jamu Daun Beluntas Untuk Kesehatan Dan Kecantikan)

Jamu Wahyu Sejati merupakan salah satu produksi yang disediakan oleh PJ Wahyu Sejati. Sedangkan untuk mengetahui ciri utama dari jamu ini ialah bisa dikenali dengan mencicipi rasa yang berbeda dengan jenis jamu lainnya. Jamu ini mempunyai rasa manis dan hampir mirip dengan minuman kopi pada umumnya. Dan Jamu yang diproduksi oleh H Moh. Kholili ini diracik dari bahan yang memang kesemuanya aman bagi tubuh sehingga bisa dibilang sangat minim akan efek samping ataupun gejala buruk lainnya. Hal ini karena herba yang digunakan memang asli dari alam dan tanpa menggunakan BKO atau bahan kimia lain yang membahayakan tubuh.

16 Manfaat Jamu Wahyu Sejati Untuk Kesehatan

Dari yang bisa anda dapat, jamu ini terbagi dalam dua varian atau jenis. Diantaranya ialah berbentuk kaleng dan juga kotak. Dan yang paling laris ialah bentuk kaleng yang kebanyakan orang berpikiran bahwa bentuk ini mempunyai isi yang lebih banyak dibanding dengan kotak. Sedangkan sebaliknya, yang bentuk kotak berisi 10 sachet yang kebanyakan dibeli atau dijual kembali oleh para tukang jamu eceran. Namun keduanya mempunyai peranan atau fungsi yang sama. Jadi anda tidak perlu khawatir mau membeli jenis yang mana.

Yang menjadi pertanyaan pertama adalah : Apa saja sih komposisi yang disajikan pada jamu wahyu sejati? Nah, dari yang kami kutip dari berbagai sumber di internet, jamu ini mempunyai beberapa bahan herba yang kesemuanya bisa anda peroleh dengan mudah pada lingkungan sekitar. Intinya bahan-bahan yang digunakan sudah dikenal dan bahkan mungkin anda tidak mengiranya. Komposisi terebut mencakup : Daun Pepaya (Caricae Folium), Akar Pepaya (Caricae Rhizoma), Temulawak (Curcumae Rhizoma), Teu Hitam (Curcuma Aeruginosa Rhizoma), Biji Kopi (Coffeae Semen), Dan Rimpang Jahe (Zingiberis Rhizoma). Dan dari komposisi itulah diperoleh jutaan manfaat yang kesemuanya baik untuk kesehatan tubuh.

Pertanyaan kedua ialah : Apa saja sih manfaat dari Jamu Wahyu Sejati? Sebenarnya dengan melihat bungkus atau dibalik kemasan, anda sudah bisa mengetahui langsung tentang berbagai khasiat yang dijanjikan. Namun guna melengkapi postingan yang kami buat. Mungkin akan sangat membantu bagi anda yang ingin mengetahui secara rinci apa saja fungsi dan kegunaan jamu wahyu sejati bagi tubuh. Yuk simak selengkapnya!

Manfaat Jamu Wahyu Sejati Untuk Kesehatan

#1. Mencegah Hipertensi
Bagi anda yang mempunyai masalah dengan tekanan darah, mungkin jamu wahyu sejati ini akan sangat membantu memecahkan masalah yang sedang alami. Sebab selain melakukan pencegahan, jamu wahyu sejati juga bisa melancarkan peredaran darah dalam tubuh. Intinya semua metabolisme tubuh anda tetap terjaga.

#2. Obat Herbal Untuk Amandel
Pada dasarnya amandel dibutuhkan oleh tubuh. Namun bagaimana jika terjadi gangguan seperti radang, luka dan lain sebagainya? Tentunya masalah tersebut tidak bisa anda anggap remeh. Harus melalui penanganan yang sesuai sehingga tidak memnimbulkan gangguan lain yang berdampak buruk bagi kesehatan tubuh secara menyeluruh.

#3. Menyembuhkan Ambeien
Wasir atau ambeien merupakan salah satu jenis penyakit yang terjadi pada sistem pencernaan khususnya pembuangan kotoran. Untuk gejala mungkin bisa dikenali dengan adanya lendir dan darah yang keluar bersama feses. Namun tidak hanya itu saja, namun juga terjadi masalah ketika anda hendak duduk karena pembengkakan yang sakit akan membuat anda kesulitan.

#4. Meredakan Gejala Asma
Penyakit ini sering dialami bagi anda yang alergi terhadap debu. Asma membuat anda kesulitan untuk bernafas dan harus melalui pengobatan yang tepat agar sesak nafs anda tidak kembali kambuh. Sebanrnya banyak sekali jenis obat herbal yang bisa anda gunakan. Namun salah satu yang paling mudah didapat ialah jamu wahyu sejati.

#5. Mengobati Anemia
Anemia atau kurang darah sering terjadi pada siapa saja yang kekurangan gizi, tidak menjaga pola hidup dengan baik, sering begadang dan lain sebagainya. Namun semua tersebut bisa diatasi dengan hanya mengkonsumsi jamu Wahyu sejati secara rutin.

(Lihat Juga : 11 Manfaat Jamu Doro Putih Untuk Kesehatan)

#6. Meringankan Gejala Eksim
Eksim atau penyakit kulit sering terjadi karena adanya alergi, darah kotor, dan lain sebagainya. Namun alergi bisa dicegah dengan cara menghindari apa pantangan yang bisa membuat anda mengalami alergi. Dan apabila terlanjur terjadi, ada baiknya jika anda mencoba wahyu sejati sebagai alternatif yang bisa anda manfaatkan.

#7. Mengatasi Penyakit Maag
Maag merupakan jenis penyakit yang terjadi pada sistem pencernaan khususnya lambung. Naiknya asam lambung bisa menjadikan orang merasa mual, eneg, tidak selera makan, nyeri perut dan lain-lainnya. Untuk mencegah, anda bisa menjaga pola makan dan mengkonsumsi ramuan herbal agar gejala-gejala maag tersebut tidak muncul.

#8. Menjaga Kesehatan Ginjal
Organ yang satu ini mempunyai peranan penting dalam menjaga sistem ekskresi tubuh. Tidak hanya menjaga kesehatan, melainkan jamu wahyu sejati juga berperan penting dalam mencegah batu ginjal (kencing batu), peluruh kencing (melancarkan saluran kemih), dan penyakit lain yang terkait.

#9. Mengontrol Kadar Gula Darah
Jika anda mempunyai masalah dengan gula darah, ada baiknya jika anda memaksimalkan fungsi dari jamu wahyu sejati ini. Selain itu, jamu ini juga baik untuk mengobati diabetes (kencing manis), dan masalah lain yang ada hubungannya dengan kadar gula darah.

#10. Menambah Selera Makan
Bagi anda yang mempunyai masalah dengan selera makan, tubuh anda terlalu kurus, mungkin jamu wahyu sejati ini bisa membantu memecahkan masalah anda. Selain itu, jamu ini juga sangat cocok bagi anda yang mengalami pemulihan pasca sakit.

#11. Menyembuhkan Rematik Dan Asam Urat
Kedua penyakit ini sebenarnya terkait dengan sistem peredaran darah. Gejalanya pun tidak mempunyai perbedaan yang berarti. Dan jika tidak segera ditangani, maka tidak menutup kemungkinan bahwa anda akan mengalami kelumpuhan. Maka dari itu, lakukan terapi dan konsumsilah jamu alternatif yang tepat agar penyakit rematik maupun asam urat anda bisa disembuhkan.

#12. Mengurangi Nyeri Sakit Gigi
Sakit gigi terasa begitu sangat menyiksa. Nyeri yang ditimbulkan bisa bikin tidak enak makan, tidak bisa mendengar suara bising, dan mungkin bisa membuat anda mengambil keputusan untuk mencabutnya. Padahal jika anda lebih pandai, ada begitu banyak alternatif yang bisa anda gunakan selain mencabut. Salah satunya ialah dengan minum jamu atau melakukan pengobatan pada dokter ahli.

#13. Menambah Stamina
Jika tubuh anda lemas, mudah capek dan sering mengalami pegal linu. Mungkin stamina tubuh anda sedang menurun. Ada baiknya anda lebih banyak gerak (olahraga), mengkonsumsi makanan yang sehat, serta mencoba pengobatan alternatif yang bisa anda buat sendiri atau juga membeli pada penjual jamu terdekat.

#14. Menyembuhkan Sakit Kepala
Sakit kepala yang dimaksud seperti sakit kepala sebelah, migrain, dan lain sebagainya. Agar sakit kepala anda cepat sembuh, maka coba konsumsi jamu wahyu sejati ini. Dengan begitu masalah anda ini akan segera tertangani.

#15. Mengatasi Lemah Jantung
Penyakit ini sangat jarang dan tidak semua orang mengalaminya. Namun lemah jantung merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya. Jadi anda harus segera berkonsultasi dengan dokter atau mencoba berbagai pengobatan alternatif yang salah satunya menggunakan jamu wahyu sejati.

#16. Menjaga Kesehatan Liver
Liver atau Organ Hati mempunyai fungsi yang cukup penting bagi tubuh. Hati berperan penting guna menetralkan racun yang masuk pada tubuh melalui makanan, udara, air lain sebagainya. Racun ini akan menganggu kesehatan, jadi harus dikeluarkan dengan cara menjaga kesehatan liver sehingga penyakit lain yang terkait bisa dicegah.

Bagaimana cara mengkonsumsi jamu wahyu sejati yang baik dan benar? Karena jamu ini bisa dikonsumsi oleh segala usia, ada baiknya memperhatikan anjuran pakai dibawah ini.
* Anak-Anak : 1x sehari @1 sdt diseduh dengan secangkir air hangat. Konsumsi malam hari.
* Dewasa : 1x sehari dimalam hari @1 sdm atau 1 sachet diseduh dengan 100cc air hangat.

Agar hasil yang anda dapat lebih maksimal, ada baiknya jika anda mengindari : minuman beralk0hol, makanan yang berbahan santan kelapa, dan hindari jenis makanan yang terbuat dari kacang-kacangan. Wanita hamil dilarang mengknsumsi jamu ini!

(Baca Juga : 6 Manfaat Jamu Zipp Untuk Wanita)

Demikianlah ulasan yang bisa kami tulis tentang 16 Manfaat Jamu Wahyu Sejati Untuk Kesehatan. Semoga bisa memberikan tambahan info sebelum anda mengkonsumsinya. Share artikel ini dengan teman-teman ya...!!! Terima kasih!